Day 2, Melaka part 1

2 April 2010

Hari kedua di kuala lumpur kami berencana ke Melaka, bangun jam 6 waktu Malaysia (1 jam lebih cepat dibanding waktu Indonesia barat), mandi, mencuci, lalu sarapan roti tawar, guest house ini (anjung kl) menyediakan sarapan western terdiri roti, selai, kopi dan teh, kita yang membuat sendiri dan mencucinya kalau udh selesai.

Berangkat dari penginapan jam 8 pagi, naik monorail dari imbi ke puduraya (mulai th 2011 sepertinya kalau ke melaka bisnya ga lewat sini lagi.


(jalan di depan penginapan - anjungKL)

Jam 8.45 sampe di terminal puduraya, langsung beli tiket bus transnasional ke melaka, waktu itu terminal puduraya cukup crowded, tempat menaikkan penumpang bis di basement yang gelap, menurut pemilik guest house kami harus hati-hati disini karna banyak copet.


(di dalam bis transnasional)


Bis tepat berangkat jam 9, bis transnasional bagus, ac, tempat duduknya nyaman dan bernomor tempat duduk, waktu tempuh ke malaka sekitar 2.5 jam, di sepanjang perjalanan melewati tol terlihat gedung dan selanjutanya pohon sawit yang terlihat.


(dari dalam bis menuju melaka)

Jam 11.30 kami sampai di terminal melaka sentral, turun dari bis bingung mau kemana, yang ada ikutin orang yang bingung juga (konyol), akhirnya tanya ke orang, kita mau naek bis panorama yang warnanya merah (menurut bukunya claudia kaunang bis ini bis wisata yang perhentiannya tempat-tempat wisata di melaka), si bapak ga tau bis ini lalu dia tanya ke temennya, temennya tanya ke temennya, karna ga tau bis itu, kami di suruh naik bis tujuan zoo, kami ikut aja, naik bis dan bayar, tapi setelah duduk kok ragu ya, kayaknya bukan bis ini deh, liat keluar lalu liat bis tujuan daratan pahlawan yang banyak bulenya, maka turunlah kami tanpa permisi (sopan ga seh?), naik bis yg ke dataran pahlawan, duduk, lalu beberapa saat muncul bis warna merah itu yang kami cari tadi, dan kami turun lagi (konyol).


bersambung KESINI

FOTO DISINI

Komentar

Postingan Populer